in

Dosen dan Mahasiswa DKB POLNEP Implementasikan MBKM

Teraju News Network, Sambas – Sebagai ikhtiar untuk merespon program Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yakni Merdeka Belajar Kampus Merdeka, dosen dan Mahasiswa Desain Kawasan Binaan Politeknik Negeri Pontianak melaksanakan kegiatan Magang Merdeka di tengah masyarakat Sambas dari tanggal 28 November – 16 Desember 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Tim Kedaireka Matching Fund Arsitektur Polnep untuk Memetakan Wisata Pesisir dan Produk UKM di Desa Sebubus Kabupaten Sambas.

Nunik Hasriyanti sebagai pembimbing mahasiswa menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kolaborasi dosen dengan mahasiswa DKB Polnep sebagai implementasi program MBKM dengan program magang Merdeka di Sebubus Sambas.

Program ini juga dimaksudkan untuk mendorong mahasiswa menguasai berbagai ilmu sebagai bekal memasuki dunia kerja.
Kami para dosen ingin mendekatkan mahasiswa dengan dunia usaha dan industri. Agar mahasiswa lebih mengenal masyarakat dan lapangan pekerjaan, dan setelah mereka selesai, lulus dari Perguruan Tinggi dapat beradaptasi secara cepat dengan dunia usaha dan industri.(r)

Written by teraju.id

Mengulik Budaya Aceh “Peutron Aneuk” dari Kacamata Psikologi

My Daily Life in Japan